SOLO PEDULI GARUT DAN SUMEDANG

Redaksi

immsurakarta Pada hari Rabu (21/09) dini hari, Kabupaten Garut dilanda banjir bandang. Banjir ini disebabkan oleh meluapnya air pada sungai Cimanuk dan Cikamuri, Kabupaten Garut. Meluapnya air sungai tersebut, merupakan dampak dari tingginya curah hujan pada hari Selasa (20/09) malam. Hingga saat ini (28/09), pencarian korban dan pelayanan sosial di beberapa pusat pengungsian terus dilakukan.

Adanya bencana ini, menimbulkan banyak aksi solidaritas dari beberapa kalangan, tidak terkecuali adalah IMM Cabang Kota Surakarta. Melalui kebijakannya, PC IMM Kota Surakarta menggelar serangkaian aksi pengumpulan dana. Aksi tersebut, turut melibatkan seluruh anggota dan jajaran Pimpinan Komisariat dibawahnya. “Rencananya, aksi solidaritas ini akan digelar mulai dari hari Selasa (27/09) sampai dengan hari Ahad (02/10), di pagi dan sore pada setiap harinya”, tutur IMMawan Taufik Aryadi selaku Ketua Bidang Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat PC IMM Kota Surakarta.

Selain daripada itu, aksi tersebut juga diharapkan mampu melatih kepekaan sosial kader-kader IMM di Kota Surakarta. “Pada hari Ahad (02/10) nanti, aksi solidaritas ini akan kita pusatkan pada Car Free Day Kota Surakarta. Adapun dalam penyalurannya, kita akan agendakan tengok langsung saudara-saudara kita yang ada di Garut dan Sumedang”, imbuh IMMawan Taufik.

Penulis : IMMawan Mahfudh Ali Haidar

Editor : IMMawan Afriza Meigi Zukhruf

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *